Lowongan pekerjaan tidak hanya diinformasikan lewat media sosial saja, tapi masih banyak lowongan pekerjaan yang diinfokan lewat iklan. Seperti dahulu, kebiasaan para jobseeker adalah mencari lowongan pekerjaan, baik lewat iklan di koran atau bisa juga lewat selebaran yang ditempel. Terdapat berbagai contoh surat lamaran kerja berdasarkan iklan paling lengkap, yang bisa diikuti langkah-langkahnya agar sukses dipanggil HRD loh.
Langkah pertama sebelum menuliskan contoh surat lamaran kerja berdasarkan iklan paling lengkap adalah memastikan terlebih dahulu jika memang iklan lowongan yang dimuat memang benar. Kita bisa memastikannya lewat telpon ke perusahaan tersebut atau bisa langsung mendatangi perusahaan, jika memang masih dalam kota yang sama. Nah jika sudah, barulah kita bisa menuliskan surat lamaran kerja untuk perusahaan, sesuai dengan lowongan yang tengah dibuka dan pendidikan terakhir kita.
Seiring berkembangnya zaman, masyarakat tidak perlu susah lagi mendapatkan informasi lowongan pekerjaan. Karena sekarang sudah banyak sekali iklan yang ada di media atau situs yang mewadahi para pencari kerja agar efektif waktu dan biaya. Berikut ini contoh surat lamaran kerja berdasarkan iklan yang bisa Anda contoh.
Namun sebelu membahas terlalu jauh. Apa sih fungsi dari surat lamaran kerja? Dan seberapa pentingkah? Mengapa tidak menghubungi via whatsapp atau SMS saja? Mari simak pembahasannya!
Fungsi Surat Lamaran Kerja Berdasarkan Iklan
Terdapat 3 fungsi pokok surat lamaran kerja yang harus Anda ketahui. Agar Anda bisa mempertimbangkan bagaimana nantinya isi surat yang akan Anda buat. Sederhana, singkat atau panjang?
- Sebagai Representasi Diri
Fungsi yang pertama adalah sebagai representasi diri. Surat lamaran kerja bisa dibilang sebagai sarana bagaimana Anda menggambarkan diri Anda kepada orang lain agar bisa diterima dan dipertimbangkan.
Dalam surat lamaran kerja pasti akan dilampirkan profil Anda, nah dari sini pimpinan atau HRD bisa mengetahui secara singkat bagaimana prestasi dan pengalaman Anda.
- Sebagai Sarana Komunikasi
Kedua adalah sebagai sarana komunikasi. Biasanya, beberapa instansi mengirim surat balasan dari surat lamaran kerja yang Anda kirimkan. Oleh karena itu, datangnya surat lamaran kerja sebagai sarana membuka komunikasi antara Anda dengan sebuah perusahaan atau instansi.
- Sebagai Permohonan Resmi
Surat lamaran kerja sebagai sebuah surat permohonan resmi. Di sisi lain, dengan datangnya surat lamaran kerja menandakan sebuah keseriusan Anda untuk melamar kerja. Bukan hanya lewat SMS atau Whatsapp saja.
Sekarang Anda sudah memahami kan apa saja fungsi surat lamaran kerja dan mengapa hal tersebut menjadi penting. Lalu selanjutnya bagaimana cara membuat surat lamaran kerja?
Cara Membuat Surat Lamaran Kerja Paling Benar
Membuat surat lamaran kerja membutuhkan ketelitian dan kehati-hatian. Karena sedikit kesalahan saja bisa berpengaruh terhadap penilaian pimpinan atau HRD kepada Anda. Begini caranya :
- Menggunakan bahasa Indonesia yang baku dan sesuai dengan EYD
- Tidak bertele-tele alias singkat, jelas dan padat yang penting bisa menyampaikan maksud yang Anda inginkan
- Tulis serapi mungkin. Dalam artian usahakan jangan ada coretan, bekas penghapus apalagi basah di surat lamaran kerja Anda. Karena merusak keindahan.
- Lampirkan sertifikat yang berkaitan. Kesalahan para pencari kerja, melampirkan semua sertifikat yang dipunyai. Padahal ini bisa jadi tidak berguna. Sayang berkasnya kan, siapakanlah berkas yang sekiranya relevan dengan posisi yang Anda lamar.
- Jangan lupa menulisnya dengan tulisan tangan. Karena akan lebih terlihat usahanya dibandingkan dengan ketik komputer.
Itu dia 5 cara membuat surat lamaran kerja yang baik dan benar. Namun, bagaimana jika mendapatkan informasi dari iklan di media sosial dan surat kabar? Apakah berbeda jika mendapatkan informasi langsung dari kantornya?
Cara Penulisan Surat Lamaran Kerja Berdasarkan Iklan
Meskipun penulisan semua surat lamaran kerja baik berasal dari informasi yang didapat di internet ataupun di iklan memiliki kesamaan, tapi yang membedakan adalah keterangan mendapatkan informasi lowongan dari mana. Nah berikut ini contoh surat lamaran kerja berdasarkan iklan yang bisa diikuti langkah-langkahnya:
- Tulis Sumber Informasi yang Didapat
Contoh surat lamaran kerja berdasaran iklan pertama adalah wajib menuliskan sumber informasi lowongan yang didapat. Karena dengan begitu, perusahaan telah dianggap sungguh-sungguh dalam melamar pekerjaan. Nah bagi yang melamar pekerjaan karena mendapatkan informasi dari iklan, bisa mencantumkan dari iklan mana informasi tersebut didapat. Seperti misalnya, ‘Sehubungan dengan informasi yang saya dapat dari iklan di koran Kompas pada….’ yang penting, beritahu perusahaan dari mana info lowongan yang didapat dengan jelas.
- Tulis Nama Perusahaan yang Dilamar
Ada berbagai macam lowongan pekerjaan yang dicantumkan dalam iklan, seperti salah satunya di koran. Jangan lupa untuk menuliskan nama perusahaan yang memberikan info lowongan di koran ya. Hal ini pun sangat penting, agar kita tahu perusahaan mana yang sedang kita lamar.
- Tulis Lamaran Pekerjaan Secara Spesifik
Dalam satu perusahaan, ada yang tidak hanya mencantumkan satu lowongan saja. Nah untuk lebih jelasnya surat lamaran yang dikirim selain nama perusahaan, jangan lupa untuk menuliskan lamaran pekerjaan yang didaftar secara spesifik ya.
- Cantumkan Keterampilan yang Sesuai dengan Kriteria Lowongan
Ketika saat membaca salah satu lwoongan yang dibuka, pastinya akan melihat dari keterampilan atau kriteria yang harus dimiliki dan sesuai dengan lowongan tersebut. Periksa baik-baik apakah memang keterampilan dan kriteria tersebut sesuai dengan diri kita, karena poin ini sangat penting agar HRD bisa semakin yakin dengan alasan kita melamar pekerjaan yang ada.
- Cantumkan Pengalaman Kerja
Bagi yang sudah memiliki pengalaman kerja sebelumnya, bisa turut mencantumkannya ya. Hal ini akan menjadi poin plus dan pertimbangan lebih para HRD untuk meloloskanmu loh!
Contoh Surat Lamaran Kerja Berdasarkan Iklan
Berikut adalah contoh-contoh surat lamaran kerja Berdasarkan Iklan untuk seluruh sumber iklan. Anda bisa gunakan sebagai Referensi.
Contoh Surat Lamaran Kerja Berdasarkan Informasi Dari Media Sosial
Juli, 30 September 2020
Kepada Yth :
HRD PT. SOSIAL EKONOMI
Di –
Tempat
Hal : Lamaran Kerja
Dengan Hormat,
Sehubungan dengan adanya informasi mengenai lowongan kerja yang saya peroleh dari akun facebook lowongan kerja surabaya. Bahwasanya PT. SOSIAL EKONOMI sedang membutuhkan karyawan untuk mengisi posisi Staff Administrasi, oleh karena itu saya yang bertanda tangan di bawah ini :
Nama : Ahmad Aziz
Tempat/Tanggal Lahir : Kudus, 09 Juni 1995
Jenis Kelamin : Laki-Laki
Agama : Islam
Pendidikan : S1 Administrasi UMK
Alamat : Jalan Bunga Anggrek No 57 Kudus
No Hp : 087678576586
Dengan ini mengajukan permohonan kepada Bapak/Ibu HRD PT. Sosial Ekonomi kiranya dapat menerima saya bekerja di instansi yang Bapak/Ibu Pimpin.
Sebagai bahan pertimbangan bagi Bapak/Ibu saya lampirkan :
- Foto Copy Ijazah Terakhir 1 lembar
- Transkip Nilai 1 lembar
- Pas Photo ukuran 4×6 1 lembar
- Curiculum Vitae 1 lembar
- Sertifikat Pendukung (TOEFL dan IT) 2 lembar
Demikian surat lamaran kerja ini saya ajukan. Besar harapan saya bapak/ibu Rumah Sakit Persada dapat mempertimbangkan permohonan saya untuk diterima menjadi Staf Administrasi. Atas perhatianya saya haturkan terima kasih.
Hormat Saya,
Ahmad Aziz
Contoh Surat Lamaran Kerja Berdasarkan Iklan di Whatsapp
Kudus, 30 September 2021
Kepada Yth :
HRD PT. ANDIKA ENERGY
Di –
Tempat
Hal : Lamaran Kerja
Dengan Hormat,
Sehubungan dengan adanya informasi mengenai lowongan kerja yang saya peroleh dari pesan broadcast whatsapp. Bahwasanya PT. ANDIKA ENERGY sedang membutuhkan karyawan untuk mengisi posisi Staff Purchasing, oleh karena itu saya yang bertanda tangan di bawah ini :
Nama : Ahmad ANDI
Tempat/Tanggal Lahir : Kudus, 09 Juli 1996
Jenis Kelamin : Laki-Laki
Agama : Islam
Pendidikan : S1 Administrasi
Alamat : Jalan Bunga Anggrek No 57 Kudus
No Hp : 087678576586
Dengan ini mengajukan permohonan kepada Bapak/Ibu HRD PT. Andika Energy kiranya dapat menerima saya bekerja di instansi yang Bapak/Ibu Pimpin.
Sebagai bahan pertimbangan bagi Bapak/Ibu saya lampirkan :
- Foto Copy Ijazah Terakhir 1 lembar
- Transkip Nilai 1 lembar
- Pas Photo ukuran 4×6 1 lembar
- Curiculum Vitae 1 lembar
- Sertifikat Pendukung (TOEFL dan IT) 2 lembar
Demikian surat lamaran kerja ini saya ajukan. Besar harapan saya bapak/ibu Rumah Sakit Persada dapat mempertimbangkan permohonan saya untuk diterima menjadi Staf Admin. Atas perhatianya saya haturkan terima kasih.
Hormat Saya,
Ahmad ANDI
Contoh Surat Lamaran Kerja Berdasarkan Iklan di Instagram
Surabaya, 29 September 2019
Kepada Yth :
HRD Clinic Diamond Beauty
Di –
Tempat
Hal : Lamaran Kerja
Dengan Hormat,
Sehubungan dengan adanya informasi yang saya peroleh dari akun instagram @lowkermalang bahwasanya Clinic Diamond Beuaty Malang sedang membutuhkan karyawan untuk mengisi posisi Front Office, oleh karena itu saya yang bertanda tangan di bawah ini :
Nama : Rahma Annisa
Tempat/Tanggal Lahir : Surabaya, 09 Juni 1997
Jenis Kelamin : Perempuan
Agama : Islam
Pendidikan : S1 Administrasi Publik UB Malang
Alamat : Jalan Kenangan No 54 Surabaya Timur
No Hp : 087695353859
Dengan ini mengajukan permohonan kepada Bapak/Ibu HRD Clinic Diamond Beauty Malang kiranya dapat menerima saya menjadi Front Office. Saya mempunyai kesehatan yang baik, loyalitas yang tinggi, jujur, ulet,cepat. Saya mempunyai pengalaman dalam memberikan pelayanan publik, motivasi tinggi dan saya bersedia bekerja sesuai dengan standar yang ditetapkan.
Sebagai bahan pertimbangan bagi Bapak/Ibu saya lampirkan :
- Foto Copy Ijazah Terakhir 1 lembar
- Transkip Nilai 1 lembar
- Pas Photo ukuran 4×6 1 lembar
- Curiculum Vitae 1 lembar
- Sertifikat Pendukung (TOEFL dan IT) 2 lembar
Demikian surat lamaran kerja ini saya ajukan. Besar harapan saya bapak/ibu HRD Clinic Diamond Beauty Malang dapat mempertimbangkan permohonan saya untuk diterima menjadi Front Office. Atas perhatianya saya haturkan terima kasih.
Hormat Saya,
Rahma Annisa
Contoh Surat Lamaran Kerja Berdasarkan Iklan di Facebook
Ini dia salah satu contoh surat lamaran kerja berdasarkan iklan di Facebook yang bisa Anda coba buat.
Surabaya, 30 September 2019Kepada Yth :
HRD PT Maju Sejahtera
Di –
Tempat
Hal : Lamaran Kerja
Dengan Hormat,
Sehubungan dengan adanya informasi yang saya peroleh dari laman facebook lowongan kerja Surabaya bahwasanya PT Maju Sejahtera sedang membutuhkan karyawan untuk mengisi posisi Accounting , oleh karena itu saya yang bertanda tangan di bawah ini :
Nama : Gibran Rahmad
Tempat/Tanggal Lahir : Surabaya, 10 Juni 1997
Jenis Kelamin : Lak-Laki
Agama : Islam
Pendidikan : S1 Akuntansi
Alamat : Jalan Bunga Vinolia No 57 Surabaya
No Hp : 08757986969
Dengan ini mengajukan permohonan kepada Bapak/Ibu HRD PT Maju Sejahtera kiranya dapat menerima saya menjadi Staf Accounting. Saya berloyalitas yang tinggi, jujur, dan rajin.
Sebagai bahan pertimbangan bagi Bapak/Ibu saya lampirkan :
- Foto Copy Ijazah Terakhir 1 lembar
- Transkip Nilai 1 lembar
- Pas Photo ukuran 4×6 1 lembar
- Curiculum Vitae 1 lembar
- Sertifikat Pendukung (TOEFL dan IT) 2 lembar
Demikian surat lamaran kerja ini saya ajukan. Besar harapan saya bapak/ibu PT Maju Sejahtera dapat mempertimbangkan permohonan saya untuk diterima menjadi Staf Accounting Atas perhatianya saya haturkan terima kasih.
Hormat Saya,
Gibran Rahmad
Contoh Surat Lamaran Kerja Berdasarkan Iklan di Surat Kabar
Surabaya, 30 September 2019
Kepada Yth :
HRD Rumah Sakit Persada
Di –
Tempat
Hal : Lamaran Kerja
Dengan Hormat,
Sehubungan dengan adanya informasi yang saya peroleh dari akun surat kabar Jawa Pos Edisi 29 September bahwasanya Rumah Sakit Persada sedang membutuhkan karyawan untuk mengisi posisi Administrasi Umum, oleh karena itu saya yang bertanda tangan di bawah ini :
Nama : Nadia Aziza
Tempat/Tanggal Lahir : Surabaya, 09 Juni 1997
Jenis Kelamin : Perempuan
Agama : Islam
Pendidikan : S1 Administrasi Bisnis
Alamat : Jalan Bunga Anggrek No 57 Surabaya
No Hp : 087678576586
Dengan ini mengajukan permohonan kepada Bapak/Ibu HRD Rumah Sakit Persada kiranya dapat menerima saya bekerja di instansi yang Bapak/Ibu Pimpin.
Sebagai bahan pertimbangan bagi Bapak/Ibu saya lampirkan :
- Foto Copy Ijazah Terakhir 1 lembar
- Transkip Nilai 1 lembar
- Pas Photo ukuran 4×6 1 lembar
- Curiculum Vitae 1 lembar
- Sertifikat Pendukung (TOEFL dan IT) 2 lembar
Demikian surat lamaran kerja ini saya ajukan. Besar harapan saya bapak/ibu Rumah Sakit Persada dapat mempertimbangkan permohonan saya untuk diterima menjadi Staf Administrasi Umum. Atas perhatianya saya haturkan terima kasih.
Hormat Saya,
Anisa Aziza
Contoh Surat Lamaran Kerja Berdasarkan Iklan Di Internet
Magelang, 29 Juli 2019
Kepada Yth :
HRD Klinik Derma
Di –
Tempat
Hal : Lamaran Kerja
Dengan Hormat,
Sehubungan dengan adanya informasi yang saya peroleh dari website lokerjateng.com bahwasanya Klinik Derma sedang membutuhkan karyawan untuk mengisi posisi Admin, oleh karena itu saya yang bertanda tangan di bawah ini :
Nama : Rahma Azhari
Tempat/Tanggal Lahir : Magelang, 09 Juni 1995
Jenis Kelamin : Perempuan
Agama : Islam
Pendidikan : S1 Administrasi Perkantoran
Alamat : Jalan Kenangan No 54 Magelang
No Hp : 087695353859
Dengan ini mengajukan permohonan kepada Bapak/Ibu HRD Klinik Derma kiranya dapat menerima saya menjadi Admin. Saya mempunyai kesehatan yang baik, loyalitas yang tinggi, jujur, ulet,cepat.
Sebagai bahan pertimbangan bagi Bapak/Ibu saya lampirkan :
- Foto Copy Ijazah Terakhir 1 lembar
- Transkip Nilai 1 lembar
- Pas Photo ukuran 4×6 1 lembar
- Curiculum Vitae 1 lembar
- Sertifikat Pendukung (TOEFL dan IT) 2 lembar
Demikian surat lamaran kerja ini saya ajukan. Besar harapan saya bapak/ibu HRD Klinik Derma dapat mempertimbangkan permohonan saya untuk diterima menjadi Admin. Atas perhatianya saya haturkan terima kasih.
Hormat Saya,
Rahma Azhari
Contoh Surat Lamaran Kerja Berdasarkan Iklan Di Internet Bahasa Inggris
Contoh Surat Lamaran Pekerjaan Berdasarkan Iklan Dari Website
Medan, 2 Maret 2019
Hal : Lamaran Pekerjaan
Lampiran : 1 Halaman
Yth. Kepala Personalia
PT. AKSELERASI TELEKOMUNIKASI
Jalan Jenderal Sudirman No. 88
MEDAN
Dengan hormat,
Berdasarkan informasi dari media elektronik, dengan laman www.lokermedan.com tanggal 20 Februari 2019 perihal lowongan pekerjaan di perusahaan tempat Bapak/ Ibu pimpin. Melalui surat lamaran ini, saya ingin mengajukan diri untuk melamar pekerjaan dengan posisi sebagai Staff Purchasing (PO). Saya yang bertanda tangan di bawah ini.
Nama : Ahmad Ahiri
Tempat/ tanggal lahir : Medan, 17 Januari 1997
Pendidikan : S1 Administrasi Pendidikan
Alamat : Jalan Kauman Medan
Nomor telepon : 0812384842
Untuk melengkapi beberapa data yang diperlukan sebagai bahan pertimbangan Bapak/ Ibu pimpinan, saya lampirkan kelengkapan diri sebagai berikut:
- Daftar riwayat hidup
- Pas foto 4×6 (1 lembar)
- Foto copy KTP
- Foto copy ijazah
- Foto copy transkrip nilai
Demikian surat ini saya buat dengan sebenarnya, semoga bisa menjadi pertimbangan Bapak/ Ibu pimpinan. Atas perhatian Bapak/ Ibu saya mengucapkan terima kasih.
Hormat saya,
Ahmad Ahiri, S.Pd
Contoh Surat Lamaran Kerja Berdasarkan Iklan di Koran
Purwokerto, 30 Oktober 2019
Yth:
HRD PT. Cahaya Purnama
Jl. Overste Isdiman No. 20 Jakarta
Dengan hormat,
Sehubungan dengan informasi yang saya dapatkan dari iklan di koran Kompas pada tanggal 20 Oktober 2019, bahwa PT. Cahaya Purnama Jakarta sedang membuka beberapa lowongan pekerjaan. Maka, dengan ini saya lampirkan data diri saya:
Nama : Joko Purnomo
Tempat Tanggal Lahir : Blitar, 10 Agustur 1992
Alamat : Jalan Satria No.13 Purwokerto Utara
No telp on : 076894590123
Email : joko.purnomo@gmail.com
Status : Belum Menikah
Pendidikan Terakhir : S1 – Akutansi
Saya bermaksud untuk melamar pekerjaan di perusahaan Bapak/Ibu dan berikut ini saya lampirkan beberapa lampiran berkas sebagai bahan pertimbangan:
- Curriculum Vitae
- Fotokopi Ijazah Terakhir
- Fotokopi Transkip Nilai
- Fotokopi SKCK
- Fotokopi Sertifikat
- Pas Foto Terbaru 4×6
Demikian surat ini saya buat, besar harapan saya untuk Bapak/Ibu berkenan memberikan waktu dalam proses wawancara selanjutnya, sehingga saya dapat menjelaskan secara rinci tentang potensi diri saya. Atas perhatiannya, saya ucapkan terima kasih.
Hormat saya,
Joko Purnomo
Gampang banget kan? itulah contoh surat lamaran kerja berdasarkan iklan baik di facebook, surat kabar atau instagram. Semoga sukses.