- Kop Surat Bagian berisi instansi pembuat surat, misalnya nama universitas, alamat, nomor teleoon.
- Pihak yang dituju Dalam surat permohonan magang kerja harus dituliskan nama terang dan alamat pihak yang dituju.
- Identitas diri Bagian ini perlu disampaikan identitas mahasiswa seperti nama, nomor induk mahasiswa, jenis kelamin, jurusan/ program studi, nomor telepon, alamat, dan lainnya. Pada bagian ini cukup penting karena instansi atau perusahaan akan mempertimbangkan dari jurusan, universitas. Termasuk kecocokan jurusan dan pengajuan posisi magang kerja.
- Isi surat Di sinilah berisi tentang pernyataan permohonan magang kerja, termasuk posisi yang diinginkan. Biasanya juga dicantumkan berapa lama mahasiswa akan magang kerja.
- Dokumen pendukung/ lampiran Mahasiswa atau pihak kampus bisa menambahkan informasi tentang dokumen apa saja yang diperlukan sebagai syarat magang kerja.
- Penutup surat Disampaikan terima kasih atas kerjasama
- Tempat dan tanggal pembuatan surat
- Tanda tangan dan nama terang
Agar lebih jelas dan paham, berikut contoh surat permohonan magang kerja.
Contoh Surat Permohonan Magang Kerja di Media Online
No : 122/IV/2017
Hal : Permohonan Magang Kerja
Lamp : 3
Yth. Pemimpin Redaksi Solopos.com
Jl. Laksda Adi Sucipto 190 Griya Solopos
Solo – Jawa Tengah
Dengan hormat,
Berkaitan dengan proses belajar-mengajar di Program Studi Ilmu Komunikasi, Fakultas Ilmu Sosial dan Politik UAJY, kami mohon mahasiswa di bawah ini:
Nama : Christina Agustine
NPM : 140702574
No Kontak : 087759508xx
Konsentrasi studi : Jurnalisme
Dosen Pembimbing : Th. Susanti Wijaya, MM.
diperkenankan untuk melaksanakan kegiatan Kuliah Kerja Lapangan (KKL) atau magang kerja dengan posisi sebagai content writer. Mahasiswa tersebut mengambil topik PROSES PRODUKSI ARTIKEL DALAM SITUS ONLINE SOLOPOS.COM. Magang kerja dilakukan selama 2 bulan, tanggal dapat disepakati antara mahasiswa dan pihak Solopos.com.
Kami juga melampirkan beberapa dokumen pendukung berupa Kartu Hasil Studi (KHS) mahasiswa tersebut. Apabila pimpinan berkenan menerima mahasiswa tersebut, maka bersama ini kami sampaikan 2 (dua) lembar form penilaian institusi lokasi KKL.
Demikian surat perhomonan yang dapat kami sampaikan, atas perhatian dan kerjasamanya, kamis sampaikan terima kasih.
Yogyakarta, 10 April 2017
Ketua Program Studi,
(Tanda tangan dan cap prodi)
Djarot Sulistiyono, M.Si
Download Contoh Surat Permohonan Magang Kerja dari Kampus.docx
Contoh Surat Permohonan Magang Kerja di Media
Yth. Pimpinan Media Suara Jogja
di Jl Griya Permai, 11, Blok 2,
Yogyakarta
Dengan hormat,
Saya yang bertanda tangan di bawah ini:
Nama : Pricilla Belvani
NPM : 140702398
No HP : 08569720xxx
Jurusan : Jurnalisme
Program Studi : Ilmu Komunikasi, Universitas Cahaya
Dengan surat ini saya mengajukan permohonan magang kerja sebagai reporter di Media Suara Jogja untuk memenuhi syarat mendapat gelar sarjana. Apabila diizinkan, magang kerja dilakukan selama dua bulan terhitung pada 1 Maret hingga 1 Mei 2018.
Sebagai bahan pertimbangan saya lampirkan:
1. Foto kopi Kartu Hasil Studi
2. Foto kopi KTP
3. Foto kopi Kartu Tanda Mahasiswa
Demikian permohonan ini saya sampaikan, besar harapan saya dapat diterima magang kerja di perusahaan yang Bapak/Ibu pimpin. Atas perhatian dan kerjasamanya diucapkan terima kasih.
Yogyakarta, 1 Februari 2018
Hormat saya,
(Tanda tangan)
Pricilla Belvani
Download Contoh Surat Permohonan Magang Kerja atas Inisiatif Sendiri.docx
Contoh Surat Lamaran Magang Pribadi
Download Contoh Surat Lamaran Magang Pribadi.docx